Cara Mudah Membuat Anyaman Kertas Beragam Motif

Anyaman merupakan sebuah kerajinan tangan khas dari Indonesia, karena anyaman adalah kerajinan tradisional untuk membuat suatu kebutuhan pada era-nya dulu. teknik anyam merupakan salah satu teknik manual yang masih menggunakan tangan untuk membuat karya seni.


Dengan anyaman, kita dapat membuat kreatifitas seperti kerajinan  untuk tempat makanan, hiasan dinding, tas, eternit rumah bahkan pada masa lampau dinding rumah dibuat dari anyaman bambu.

Anyaman kertas memiliki nilai estetis dan juga nilai fungsionalnya sendiri, serta dengan membuat anyaman dari kertas berarti kita ikut menjaga kelestarian alam. Karena bahan yang digunakan untuk membuat anyaman adalah barang-barang bekas yang mudah didaur ulang, seperti kertas koran, kertas karton, buku tulis bekas, dll.

Mungkin kamu masih ingat ketika masih SD dulu pernah diajari membuat anyaman sederhana. Masih ingat pelajarannya? atau malah sudah lupa? Tenang, kalau kamu lupa disini kita akan belajar membuat anyaman sederhana dari kertas.

CARA MEMBUAT ANYAMAN DARI KERTAS

Banyak sekali manfaat yang akan kamu dapat jika bisa membuat anyaman dari kertas. Salah satunya kamu bisa mengisi waktu luangmu serta dengan hal yang manfaat, waktumu akan jauh lebih berharga dari pada hanya berdiam diri tanpa melakukan aktifitas apapun. Bahkan mungkin jika hasil dari anyaman kertas yang kamu buat itu bagus, tentu ini bisa dijadikan penghasilan tambahan kamu.
Mungkin kamu sudah penasaran bagaimana cara membuat anyaman dari kertas yang indah dan menarik. Berikut cara membuat anyaman dari kertas yang bisa kamu praktekkan.
Bahan yang perlu disiapkan :
  1. Dua lembar atau lebih kertas asturo yang berbeda warna.
  2. Gunting.
  3. Lem.
  4. Pensil dan Penggaris
  5. Carter atau Silet
Setelah semua bahan terkumpul, maka langsung saja ke point pembuatannya
Langkah - langkah pembuatan Anyaman dari Kertas

  1. Buatlah pola pada kertas yang akan kamu gunakan. Caranya buatlah garis-garis pada kertas dengan menggunakan penggaris dan pensil. Jarak antar setiap garis adalah 1- 1,5cm. Sisakan jarak 2 cm untuk bagian tepi kertas.
  2. Jika telah selesai membuat garis sebagai pola, potonglah kertas menggunakan karter atau silet mengikuti garis yang telah dibuat (jangan sampei kertas sobek).
  3.  Ambil kertas yang kedua, kemudian gunting secara memanjang dengan jarak selebar 1 cm. Perlu diingat, samakan jarak antara kertas yang pertama dengan kertas yang kedua.
  4. Setelah pola dipotong, langkah selanjutnya yaitu mulailah menganyam dengan motif anyaman  yang diinginkan. Jika masih awam atau pertama kali membuat, kamu bisa membuat motif anyaman kertas yang sederhana, setelah mulai mahir barulah kamu bisa membuat motif anyaman yang tingkat pembuatannya lebih sulit dari sebelumnya.
  5. Jika sudah selesai mengayam, rapikan ujung-ujung kertas agar enak dilihat.
  6. Langkah terakhir, Berikan lem pada tepi kertas kemudian rekatkan. Hal ini dilakukan agar anyaman semakin kuat dan tidak mudah terlepas.
Setelah semua dilakukan, selamat, anyaman kalian sudah selesai di buat.
 

Sumber Gambar : sarungpreneur.com
Sumber Referensi : 
  • http://sarungpreneur.com/cara-mudah-membuat-anyaman-kertas-dengan-berbagai-motif/
  • http://www.qolbunhadi.com/ini-dia-cara-membuat-anyaman-dari-kertas-dengan-berbagai-motif-yang-menarik/

About Unknown

Unknown
Recommended Posts × +

0 komentar:

Posting Komentar